Watch This!!! "Atonement"








Fiona : What its about?

Briony : Its Complicated

Fiona : Yes?

Briony : Its just……. Its about a young girl, a young and foolis girl who sees something from her bedroom window which she doesn’t understand, but she thinks she does.

(Briony yang ditanyai temannya Fiona tentang draft cerita yang sedang diketiknya)

Pernahkah mengalami hal seperti ini: lewat berbagai pengamatan dan penilaian yang didapat dari hal2 yang terjadi dan didapati, lalu anda mengambil suatu kesimpulan atas seseorang dan langsung menghakimi orang tersebut dengan penilaian yang sudah terpatri di otak anda, tapi sialnya apa yang anda pikirkan itu SALAH. Saya pernah seperti itu dan mungkin juga kamu pernah melakukan hal yang dilakukan oleh Briony tallis di film Atonement . Melihat apa yang dilakukan Briony di film ini, lalu mencibir dan mencemoohkannya seperti mencibir dan mencemoohkan diri sendiri yang pernah berbuat seperti itu, ya saya pernah punya pengalaman seperti Brioni, tapi kadar akibatnya masih rendah tidak separah yang dilakukan Briony.

Briony Tallis(Romola Garai) ialah gadis 13 tahun yang doyan menulis. Dia punya kakak bernama Cecilia Tallis (Keira Kinghtley) –yang dipanggil dengan panggilan Cee oleh keluarganya- seorang gadis dewasa yang doyan merokok dan keras kepala, yang terlibat affair dengan Robbi (James McAvoy), anak dari pengurus rumah keluarga Tallis –dan sebenarnya ditaksir oleh Briony juga. Suatu hari ketika kerabat dari jauh datang bersama temannya, Paul sang saudagar coklat. Suatu kejadian terjadi. Sepupu Briony yang kembar minggat dari rumah. Sontak seluruh keluarga mencari dua orang kembar itu, dalam pencarian tersebut Briony yang juga ikut mencari mendapati sepupunya yang lain Lola, sedang disetubuhi oleh seseorang, Briony memergokinya tapi sang pria lari meninggalkan Lola. Briony yang sebenarnya tidak melihat pria itu menyangka itu robbie, pacar kakaknya –yang ia sebut dengan sex maniac. Lola pun mengiyakan, karna ia ingin melindungi pria yang ternyata ia taksir (and you sure will know who). Briony lalu jadi saksi kunci dan diinterogasi polisi. Saya sangat suka dengan bagaimana polisi bertanya pada Briony. Ia bertanya tegas “YOU KNOW IT’S HIM OR YOU SAW HIM?”, Briony menjawab “YES I SAW HIM”, pak polisi balik nanya “WiTH YOUR OWN EYES?. Suatu pertanyaan yang menggambarkan bagaimana kita sering sok tahu akan sesuatu dan kadang2 begitu yakin sehingga keyakinan kita yang terlalu teguh bisa mengubur hal yang sebenarnya. Akhirnya Robbi pun dijebloskan ke penjara dan Cecilia jadi benci mati kepada Briony. Tahun2 pun berlalu, Robbie telah menjadi tentara untuk mengganti hukuman penjaranya dan Cecilia menjadi suster, mereka berdua berjuang untuk bersama kembali. Dan Briony remaja yang menyadari kesalahannya pun berjuang untuk menebus kesalahan yang telah dibuatnya.

Film yang sangat bagus dan cerita yang mearik. Belum lagi sinematografi indah di film ini. lihatlah bagaimana kesoktahuan itu bisa sangat mengesalkan dan menebus kesalahan itu tidak semudah yang dibayangkan. Karena untuk memperbaiki keadaan yang telah rusak duluan bulanlah perkara mudah.

Adegan favorit saya di film ini ialah adegan di menit-menit ke 62 dari film. Yaitu adegan di tepi pantai tempat pengevakuasian tentara Dunkirk, sebuah scene dengan long-shot panjang tanpa jeda dan editing yang berlangsung selama hampir lima menit. Butuh sutradara yang punya pengarahan dan koordinasi yang sangat baik untuk mewujudkan adegan seperti ini apalagi scene disini tergolong epik skalanya. Sinematografinya sangat menawan dan favorit saya ketika scene ini sampai di klimaksnya tersendiri saat di bagian tentara yang bernyanyi choir… sangat menggugah.

0 comments:

Post a Comment