JustRead! Benny &Mice: 100 Tokoh Yang Mewarnai Jakarta


Layaknya muara sungai, Jakarta itu ialah tempat berkumpulnya berbagai orang dari segala penjuru. Orang-orang itu datang dengan berbagai macam budaya, sosial, kelas, dan karakter. Orang2 tersebut berkumpul di Jakarta, menebarkan warna di jakarta, dan membentuk kesatuan layaknya sebuah ekosistem. Berbagai pola tingkah, kepribadian, dan kultur hadir di jakarta dan membentuk pola raut Kota Jakarta yang kita kenal sekarang. Maka ketika duo komikusBenny Rachmadi dan Muhammad Misrad a.k.a Benny & Mice mempresentasikan "ikon2" kota jakarta dengan cara mereka, maka yang terbesit di pikiran ialah grafis komik yang dibumbui dengan sindiran halus dan komedi satir khas Benny & Mice. Tokoh-tokoh yang dimaksud bukanlah para tokoh politik atau selebritis papan atas tapi berbagai varian orang yang mewakili kultur dan kelas sosial yang hadir di jakarta. Maka tersebutlah 100 sample kecil dari masyarakat yang membentuk gurat dan raut wajah Kota jakarta. Ke-100 tokoh versi mereka itu dihadirkan dengan gaya komikal yang bakal bikin kita tersenyum dan tertawa kecil melihat berbagai orang yang -mungkin saja- sering kita temui sehari-hari. Benny & Mice tahu benar apa yang mereka tampilkan. Kejelian mereka dalam menangkap dan memperhatikan kultur dan fenomena di kota metropolitan bikin kita kagum betapa detil2 kecil tidak luput dari mata mereka tentu saja dikemas dalam tampilan yang sangat komikal. Lihatlah bagaimana mereka dengan jeli menggambarkan bagaimana pedagang VCD bajakan meletakkan dagangannya atau bagaimana berbagai kelakuan orang digambarkan dengan sempurna atau bagaimana mereka sangat tepat menggambarkan gaya busana dari tiap-tiap tokoh yang diceritakan. Favorit Saya ialah ketika mereka menyebut orang-orang yang ikutan Indonesian Idol seperti ini" KEBANYAKAN IMPROVISASI, LAGU ENAK JADI NGAAK ENAK". Dan masih banyak tag-tag lucu lainnya yang bikin ngakak atau setidaknya bikin kita senyum-senyum sendiri. Ada beberapa tokoh sih yang menurutnya seharusnya ada tapi luput dari penggambaran mereka seperti Joki 3 in 1, Tukang Palak/Preman, atau Tukang Jualan Jamu. Walau begitu, komik grafis ini ialah satu buku yang patut dimiliki sebagai koleksi atau untuk penghilang stress sepulang kantor.
Jadi nanti kalau anda ke Jakarta, silakan bawa buku ini dan lihatlah seberapa dekat penggambaran buku ini dengan kenyataan yang ada. Yakin deh anda pasti kagum betapa buku ini sangat nyata terasa.

1 comment: