Film: The Social Network
Sinopsis: Diangkat dari buku biografi tak resmi The Accidental Billionaire karya Ben Mezrich, tentang perjalanan menuju sukses Mark Zuckenburg, pemilik situs jejaring sosial paling terkenal saat ini, Facebook. Bagaimana ia dari awal mengembangkan situs ini hingga akhirnya terbelit dengan tuntutan-tuntutan dari orang-orang yang menganggap punya andil di balik Facebook.
>> Apakah cerita di balik Facebook seperti yang ditampilkan di film? Bisa iya, bisa tidak. Apalagi Mark sendiri membantah hampir seluruh bagian dari film ini. Tapi apakah lalu membuat film ini tidak pantas ditonton? Tidak, malah rugi sekali kalau sampai melewatkan film sebagus ini. Alur filmnya yang maju mundur dipresentasikan dengan cerdas dan menawan. Setiap scene sangat mengikat dan menjauhkan kita dari kebosanan. Drama dibangun dengan sangat baik. Apalagi para aktor pun sukses memerankan karakter mereka masing-masing. Jesse Eisenberg dan Andrew Garfield pantas-pantas saja kalau diganjar nominasi Oscar atas kesuksesan mereka.
Tidak perlu terlalu dipikirkan apakah cerita ini benar atau tidaknya. Nikmati saja film seluruh elemen film ini yang ditampilkan secara brilian. Kalau sampai film ini tidak dapat Oscar tahun depan, saya tidak tahu harus bilang apa lagi.

0 comments:
Post a Comment